TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 2:1

Konteks
Puji-pujian Hana
2:1 Lalu berdoalah Hana 1 , katanya: s  "Hatiku bersukaria t  karena TUHAN, tanduk u  kekuatanku ditinggikan oleh TUHAN; mulutku mencemoohkan v  musuhku, w  sebab aku bersukacita karena pertolongan-Mu.

Mazmur 13:5

Konteks
13:5 (13-6a) Tetapi aku, kepada kasih d  setia-Mu aku percaya, hatiku bersorak-sorak karena penyelamatan-Mu 2 . e  f 

Mazmur 28:7

Konteks
28:7 TUHAN adalah kekuatanku q  dan perisaiku; kepada-Nya hatiku percaya. r  Aku tertolong sebab itu beria-ria s  hatiku, dan dengan nyanyianku t  aku bersyukur kepada-Nya.

Yesaya 66:14

Konteks
66:14 Apabila kamu melihatnya, hatimu akan girang, z  dan kamu akan seperti rumput muda yang tumbuh dengan lebat; a  maka tangan b  TUHAN akan nyata kepada hamba-hamba-Nya, c  dan amarah-Nya d  kepada musuh-musuh-Nya.

Habakuk 3:18

Konteks
3:18 namun aku akan bersorak-sorak di dalam TUHAN 3 , c  beria-ria di dalam Allah yang menyelamatkan d  aku.

Zefanya 3:14

Konteks
3:14 Bersorak-sorailah, hai puteri Sion, k  bertempik-soraklah, l  hai Israel! Bersukacitalah dan beria-rialah 4  m  dengan segenap hati, hai puteri Yerusalem!

Lukas 1:47

Konteks
1:47 dan hatiku bergembira karena Allah, Juruselamatku 5 , c 

Yohanes 16:22

Konteks
16:22 Demikian juga kamu sekarang diliputi dukacita, n  tetapi Aku akan melihat kamu lagi o  dan hatimu akan bergembira dan tidak ada seorangpun yang dapat merampas kegembiraanmu p  itu dari padamu.

Kisah Para Rasul 2:26

Konteks
2:26 Sebab itu hatiku bersukacita dan jiwaku bersorak-sorak, bahkan tubuhku akan diam dengan tenteram,

Filipi 4:4

Konteks
4:4 Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan 6 ! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah! o 

Filipi 4:1

Konteks
4:1 Karena itu, saudara-saudara yang kukasihi dan yang kurindukan, j  sukacitaku dan mahkotaku, berdirilah juga dengan teguh k  dalam Tuhan, hai saudara-saudaraku yang kekasih!

Pengkhotbah 1:8

Konteks
1:8 Segala sesuatu menjemukan, sehingga tak terkatakan oleh manusia; mata tidak kenyang melihat, h  telinga tidak puas mendengar.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:1]  1 Full Life : BERDOALAH HANA.

Nas : 1Sam 2:1

Nyanyian nubuat Hana memuliakan pemeliharaan Allah atas orang yang tetap setia kepada-Nya (ayat 1Sam 2:9; bd. nyanyian Maria di Luk 1:46-55). Dia juga bersukacita di dalam keselamatan-Nya, karena Dia itu kudus adanya, dan hanya Dialah Allah (ayat 1Sam 2:2). Semua pengikut Tuhan Yesus harus percaya pada cara-cara kerja Allah dalam hidup mereka. Segala sesuatu yang diizinkan-Nya menimpa hidup kita harus dibawa kepada-Nya di dalam doa, dengan keyakinan penuh bahwa bukan saja tidak ada yang dapat memisahkan kita dari kasih-Nya, tetapi juga bahwa Dia akhirnya mendatangkan kebaikan dari segala sesuatu yang terjadi atas hidup kita (Rom 8:31-39).

[13:5]  2 Full Life : HATIKU BERSORAK-SORAK KARENA PENYELAMATAN-MU.

Nas : Mazm 13:6

Jawaban terhadap apa yang tampak sebagai penundaan jawaban Allah ialah mengandalkan kasih-Nya yang tidak pernah gagal dan mengingat bahwa pada masa lampau Dia telah melepaskan dan memberkati kita. Kasih Allah yang tidak pernah gagal akan tampak pada saat dan cara-Nya sendiri

(lihat cat. --> Rom 8:28).

[atau ref. Rom 8:28]

[3:18]  3 Full Life : AKU AKAN BERSORAK-SORAK DI DALAM TUHAN.

Nas : Hab 3:18-19

Habakuk bersaksi bahwa ia melayani Allah bukan karena diberi berkat, tetapi karena Dia itu Allah. Bahkan di tengah hukuman Allah atas Yehuda (ayat Hab 3:16), Habakuk memilih untuk bersukacita di dalam Tuhan; Allah akan menjadi Juruselamatnya dan sumber kekuatan yang tak putus-putus. Ia tahu tanpa ragu bahwa kaum sisa akan selamat dari serbuan Babel, dan ia memberitakan dengan yakin kemenangan terakhir dari semua orang yang hidup oleh iman kepada Allah (bd. Hab 2:4).

[3:14]  4 Full Life : BERSUKACITALAH DAN BERIA-RIALAH.

Nas : Zef 3:14-17

Sukacita di dalam hati seorang bukan tanggapan alami; tanggapan ini bersifat adikodrati sebagai akibat dari tindakan penebusan Allah di dalam hidup kita. Perhatikan bahwa sukacita dialami karena:

  1. (1) kita telah diampuni dan tidak akan dihukum lagi karena dosa-dosa kita (ayat Zef 3:15);
  2. (2) musuh kita sudah dikalahkan, yaitu kita dibebaskan dari perbudakan kepada Iblis dan dosa (ayat Zef 3:15);
  3. (3) Allah beserta kita, memberi kita persekutuan, kasih karunia dan pertolongan-Nya sepanjang hidup kita (ayat Zef 3:15-17; bd. Ibr 4:16); dan
  4. (4) kita adalah sasaran kasih dan perkenan Allah yang besar (ayat Zef 3:17). Sukacita kita akan mencapai puncaknya pada hari itu bila Allah menyatakan sepenuh kemuliaan dan kebesaran-Nya di bumi (bd. Yes 35:1-10).

[1:47]  5 Full Life : ALLAH JURUSELAMATKU.

Nas : Luk 1:47

Dengan kata-kata ini Maria mengakui kebutuhannya sendiri akan keselamatan, dialah orang berdosa yang memerlukan Kristus sebagai "Juruselamat". Kepercayaan bahwa Maria sendiri dikandung secara tak bernoda dan hidup tanpa dosa tidak pernah diajarkan di dalam Alkitab (bd. Rom 3:9,23).

[4:4]  6 Full Life : BERSUKACITALAH SENANTIASA DALAM TUHAN.

Nas : Fili 4:4

Orang percaya harus bersukacita dan memperoleh kekuatan dengan mengingat akan kasih karunia dan dekatnya Tuhan serta janji-janji-Nya

(lihat cat. --> Fili 1:4).

[atau ref. Fili 1:4]



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA